Douglas Engelbart, Penemu Mouse



Ketika menggunakan komputer anda, pasti anda sudah tidak asing dengan benda yang bernama mouse komputer. Jangan berpikir bahwa mouse yang dimaksud adalah seekor hewan pengerat yaitu tikus tetapi mouse komputer, yang merupakan perangkat elektronik pendukung ketika anda berkerja menggunakan komputer. Dalam tugasnya, Mouse komputer mempunyai fungsi sebagai alat input dalam memilih-milih menu atau plihan yang tampil di monitor komputer. Adanya mouse komputer menjadikan penggunaan komputer terasa lebih mudah dan lebih nyaman dibanding hanya menggunakan keyboard komputer saja. Dimana sebelum penemuan mouse komputer orang masih sulit dalam menggunakan komputer karena hanya menggunakan bantuan keyboard saja sebagai alat inputnya. Muncul pertanyaan mengapa benda kecil ini bisa dinamakan mouse dan kemudian siapa yang menemukan benda tersebut? Jawabannya mouse komputer pertama kali ditemukan oleh seorang yang bernama Douglas Engelbart yang kemudian dikenal sebagai Penemu Mouse Komputer.

Douglas Engelbart pertama kali memperkenalkan mouse komputer pada tahun 1963 namun banyak juga yang mengatakan bahwa mouse sudah ditemukan ketika tahun 1957. Douglas merupakan seorang peneliti yang berasal dari Stanford Research institute. Lantas mengapa dinamakan 'mouse' komputer?? itu dikarenakan ketika pertama kali menemukan mouse komputer, kabelnya sangat mirip dengan buntut atau ekor tikus yang panjang dan juga kecil, selain itu juga bentuknya juga menyerupai hewan pengerat tikus. Pada awalnya, laboratorium khusus bernama Augmentation Research Center (ARC) didirikan oleh Douglas Engelbart di tempat penelitiannya Stanford Research institute. Ide mengenai mouse komputer pertama kali muncul di otak Douglas saat ia hadir dalam konferensi Komputer Grafis. Saat itu kursor yang ada di layar komputer dianggap sebagai 'bug' sehingga bagaimana bisa 'bug' tersebut bisa dimanfaatkan.

Eksperimen terus dilakukan oleh Douglas dengan melakukan berbagai macam uji coba dengan menggunakan benda-benda yang awalnya berbahan dasar kayu dan hanya terdapat satu tombol namun belum sempurna kemudian di model selanjutnya, benda hasil eksperimennya sudah dilengkapi dengan tiga tombol dimana besi sebagai bahan dasrnya dan roda penggerak yang menggunakan alumunium. Akhirnya Mouse komputer temuan Doglas Engelbart berhasil diciptakan namun bentuknya masih mirip kotak dimana kabel panjang terhubung di belakang kotak tersebut, namun pada akhirnya kabel tersebut berada di depan mouse, ini merupakan model mouse komputer yang sekarang banyak digunakan. Perlu diketahui penamaan 'mouse' bukanlah Douglas Engelbart yang memberikannya tetapi para peneliti-peneliti di tempat Douglas engelbart bekerja.

Komentar

Paling Banyak Dibaca 👷👸👳👲👱👮👴👵👷

Selama Bulan Puasa Penghasilan Pengemis Ini Rp. 90 Juta

Ts'ai Lun, Penemu Kertas

Mengenal Komunitas Rajut Kejut

Mengenal Komunitas Yoga Gembira

Angka Penderita Diabetes di Indonesia Semakin Meningkat